Membunuh apa dulu? membunuh makhluk hidup tentu saja tidak baik!!! Bukan itu yang saya maksud, melainkan membunuh rasa iri, rasa dengki, sombong, tidak mau kalah, egois, arogan, mau menang sendiri. Itu lah yang harus dibunuh. bukan yang lain2. Dengan membunuh itu semua kita akan menjadi manusia baru yang lebih baik, lebih menghargai orang lain, lebih bisa mengontrol diri sendiri.
Sebenarnya yang paling susah dilawan bukanlah yang terdapat di luar diri kita. Tapi melawan diri kita sendiri lah yang paling sulit. Contohnya saja, terkadang kita sudah tau yang kita lakukan itu salah, tetapi tetap saja kita melakukannya lagi. Malah terkadang mengulangi kesalahan yang sama.
Bukanlah orang yang bisa mengalahkan banyak musuh yang hebat, tetapi orang yang bisa menaklukan dirinya sendiri!
0 comments:
Post a Comment